Macam-macam Kompresor

Pada artikel sebelumnya tentang Mengenal Kompresor Mesin AC saya berjanji akan mengulas tentang macam-macam kompresor, maka pada post kali ini saya akan menjelaskan tentang macam-macam kompresor. Bila kalian bertanya untuk apa membaca informasi tentang mengenal kompresor mesin AC dan macam-macam kompresor?? Kegunaannya yaitu bila kalian ingin membeli atau menggunakan jasa penyewaan AC, kalian harus mengetahui dasar-dasar tentang AC. Agar kalian tidak dibohongi pada saat membeli atau menggunakan jasa penyewaan AC. Dan paling tidak akan menambah pengetahuan kalian tentang dunia AC.

Berikut macam-macam kompresor pada AC

Kompresor Bolak Balik. Kompresor jenis ini biasanya lebih banyak digunakan dan dapat bersilinder tunggal atau ganda. kenapa dinamakan kompresor bolak-balik, karena gerak toraknya yang maju mundur dalam silindernya. Panjang gerakan dari torak disebut langkah (stroke) atau panjang langkah. Panjang langkah biasanya sama dengan diameter silinder.

Kapasitas kompresor tergantung dari faktor-faktor : jumlah silinder,jumlah putaran permenit, jumlah langkah (stroke) dan lain-lain. Gerak dari torak yang bolak-balik ini didapat dai poros engkol yang menerima gerakan dari motor listrik.

Cara kerjanya yaitu perjalanan refrigeran dari dan masuk ke kompresor diatur oleh katup discharge (pembuang) dan sunction (klep penghisap). Refrigan keluar melalui katup pembuang dan masuk melalui katup penghisap. Jika torak bergerak menjauhi katup disebut suction-stroke dan tekanan akan berkurang.Oleh karena tekanan didalam kompresor lebih rendah dari tekanan saluran isap, maka uap refrigeran masuk kedalam kompresor.
Jika torak bergerak mendekati katup, tekanan didalam kompresornya naik sehingga katup penghisap tertutup. sedangkan klep buang terbuka menyebabkan uap refrigeran mengalir kesaluran tekan (disharge line). Demikian seterusnya.

Kompresor Rotary. kompresor jenis ini mempunyai tugas yang sama dengan kompresor bolak-balik, yaitu menekan gas untuk menimbulkan perbedaan pada sistem dan menambah pengaliran refrigeran dari satu bagian ke bagian lain. Proses pemadatan gas atau uap refrigeran dilakukan oleh peluru (roller). keuntungan dari kompresor jenis ini adalah bentuknya yang kecil dan pendek sehingga menghemat ruangan. Suaranya pun tidak berisik dan halus.

Sekian artikel tentang macam-macam kompresor semoga dapat bermanfaat bagian para pembaca sekalian.

SUmber : berbagai sumber & www.qualitytechnic.com